Beji | Hallo Depok | (24/01/2020) Empat bulan latihan bersama hingga dapat membentuk suatu komunitas berkembang dengan satu tujuan "diusia senja tetap eksis dan positif "dengan menghibur diri dan tetap bernyanyi serta dapat melakukan kegiatan sosial itulah tujuan Oldies Kota Depok yang dipimpin oleh ibu Lisa Yudi Ekawati sebagai Ketua yang hari Jum'at 24/01/2020 dihadiri 20 anggota lainnya mendeklarasikan pembentukan komunitas penggemar tembang lawas dan menyusun kepengurus serta dilanjutkan membentuk badan hukum sebagai komunitas Di Resto Sop Nusantara.
Kami akan susun pembentukan kepengurusan yang lainnya sesuai kemampuan dan profesi masing masing pengurus jelas Liza Yudi Ekawati selaku ketua pada awak media.
Profesional dan kemampuan anggota dimana oldies ini hanya aktifitas dan kegiatan rutin dimasa senja, tetapi tujuan akhirnya kita dapat melakukan kegiatan sosial seperti menyalurkan bantuan kepada saudara saudara kita yang terkena bencana dan kepedulian kita akan kota depok papar Lisa Yudi Ekawati.
Semoga kedepan anggota oldies ini bertambah dan dapat menjadi pemerhati pariwisata dan sosial bagi kota Depok harapan Ketua Komunitas Oldies Kota Depok.(Dj)
0 Comments